DPRD Tebo Minta Keuangan Kades yang Berangkat Studi Banding di Audit

Foto : Rapat Dengar Pendapat Tentang Keberangkatan Kades Studi Banding

ARSYNEWS.id, TEBO - Pasca Rapat Dengar Pendapat (RDP) antara Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) Tebo, DPRD Tebo dan sejumlah perwakilan Kades yang berangkat ke Lombok, namun nyatanya hanya ke Jakarta dan juga yang tidak berangkat. Serta, Asosiasi Perangkat Desa Indonesia (APDESI) Tebo.

Waka I DPRD Tebo Aivandri AB mengatakan, dari RDP yang dilakukan pihak terkait. Disimpulkan, DPRD Tebo merekomendasikan ke Pemerintah Kabupaten (Pemkab) agar Aparat Pengawas Internal Pemerintah (APIP) melakukan audit keuangan Desa yang berangkat.

"Kita merekomendasikan agar APIP melakukan audit keuangan Desa yang berangkat," Ungkapnya, Selasa (12/10/2021).

Lanjut Ivan, audit yang dilakukan agar uang yang dikeluarkan diketahui kemana saja. Sehingga tidak menjadi masalah dikemudian harinya.

Bukan hanya itu, APDESI Tebo juga diminta untuk berbenah di internalnya, serta memperbaiki administrasinya. (Red_Arn)

Tags :

bm
Created by: arsynews

www.arsynews.id | Informasi Terkini

Posting Komentar