Anggota Basarnas Jambi Terlibat Laka Lantas, 1 Orang Mengalami Luring

Suasana Laka Lantas Anggota Basarnas Jambi di Jalinsum Km 16 Bungo - Padang

ARSYNEWS.id, BUNGO - Seorang anggota Basarnas Jambi terlibat Kecelakaan Lalu Lintas (Laka Lantas) di Jalan Lintas Timur Sumatera KM 16, tepatnya Desa Sarana Jaya, Kecamatan Bathin III, Kabupaten Bungo, Provinsi Jambi. Pada Jum'at malam pukul 18.00 WIB (26/11/2021).

Dari rilis Polres Bungo, anggota Basarnas atas nama Kornelis datang dari arah Sumater barat (Sumbar) menuju Kabupaten Bungo dengan mini bus jenis mobil Toyota Rush dengan nomor polisi (Nopol) B 7698 TPK.

Sesampainya di Tempat Kejadian Perkara (TKP), mobil Mobil Toyota Rush melebar ke kanan hingga melewati marka jalan. Sedangkan dari arah berlawanan datang mobil Isuzu Panther dengan Nopol BH 1618 WL yang dikemudikan Hamdan (41 tahun) bersama 7 penumpangnya. Atas nama, Rosida (33 tahun), Hijriyah Afika (14 tahun),  Jeprinandi (9 tahun), Asrapawas (8 bulan), Rugaya (58 tahun), Mislimah (30 tahun) dan Suci Aidil Fitri (6 bulan).

Beruntung tabrakan tidak begitu keras, dan tidak ada korban jiwa. Hanya ada satu penumpang Isuzu Panther atas nama Rosida yang mengalami luka ringan (Luring). Sedangkan penumpang lainnya dalam keadaan selamat. Perkara ini masih di tangani pihak Satuan Lalu Lintas (Sat Lantas) Polres Bungo. (Red_Arn)

Tags :

bm
Created by: arsynews

www.arsynews.id | Informasi Terkini

Posting Komentar