Pemkab Tebo Masih Menunggu Petunjuk BKN

 

Foto : Istimewa 

ARSYNEWS.id, TEBO - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Tebo masih menunggu petunjuk dari Badan Kepegawaian Negara (BKN). Terkait kurangnya Aparatur Sipil Negara (ASN) di Kabupaten Tebo.

"Masalah ini sudah kita sampaikan ke BKN. Namun seperti apa hasilnya ini, masih dikaji oleh BKN. Insha Allah dalam seminggu kedepan sudah ada petunjuk," ungkapnya, Kamis (09/02/2023).

Aspan menegaskan, pemerataan ASN perlu dilakukan, agar Sumber Daya Manusia (SDM) Pemkab Tebo bisa memberikan pelayanan yang optimal, baik di bidang kesehatan maupun pendidikan.

"Kita berharap respon cepat dari BKN pusat untuk melakukan teknis pemerataan ASN. Terkadang Dokter kita masih terbatas di daerah, untuk itu kedepan pelayanan untuk masyarakat dapat segera dioptimalkan," tambahnya.

Sebelumnya, PJ Bupati Tebo Aspan dan kepala OPD lingkup Pemkab Tebo melakukan kordinasi dengan pejabat BKN terkait permasalahan ASN. Beberapa catatan yang disampaikan, diantaranya pemerataan ASN, mutasi ASN dan minimnya tenaga ASN. (Red_Arn)

Tags :

bm
Created by: arsynews

www.arsynews.id | Informasi Terkini

Posting Komentar