Ribuan KPM tidak Menerima BPNT Tahun 2021


Foto Kabid Fakir Miskin


ARSYNEWS.id, TEBO - Jumlah penerima bantuan pangan non tunai (BPNT) tahun ini menurun, dibandingkan tahun sebelumnya. Hal ini diungkapkan Kabid Fakir Miskin Dinas sosial pemberdayaan perempuan dan perlindungan anak Riki Saifuddin.

Diakuinya, terhitung dari bulan Januari hingga bulan April pada tahun ini hanya sekitar 11.994 ribu keluarga penerima manfaat (KPM) sedangkan tahun lalu mencapai 14 ribu KPM. Penurunan disebabkan kementerian sosial (Kemensos) RI meminta verifikasi dari data KPM.

"Kita mencocokan data dari Kemensos dengan NIK" ungkapnya, Senin (28/06/2021).

Dari 11.994 KPM yang menerima tahun ini, 200 kepala keluarga (KK) KPM baru dari suku anak dalam (SAD) dari Kecamatan Muara Tabir dan Kecamatan Sumay. 

Ia jelaskan, bagi masyarakat yang tahun ini tidak mendapatkan bantuan BPNT, artinya tidak mempunyai NIK. Mereka harus ke Dukcapil Tebo untuk membuat NIK, setelah itu harus melaporkan ke Dinsos PPA.

Dinsos PPA, akan melaporkan ke Kemensos RI sebagai data tahun depan. Selain itu juga, verifikasi dilakukan untuk mengetahui perkembangan kehidupan KPM. Jika dinilai KPM penghasilannya sudah meningkat, akan dialihkan ke yang lain. (Red_Arn)

Tags :

bm
Created by: arsynews

www.arsynews.id | Informasi Terkini

Posting Komentar