Kabupaten Tebo Kembali Batal Laksanakan MTQ Tingkat Kabupaten Tahun 2021, Ini Alasannya?

Foto Kabag Kesra Tebo Naksabandi

ARSYNEWS.id, TEBO - Musabaqoh tilawatil qur'an (MTQ) Tingkat Kabupaten Tebo yang rencananya akan dilaksanakan pada bulan Juli ini di Kecamatan Rimbo Ilir di pastikan batal. Pasalnya, dana untuk penyelenggarannya telah terkena recofusing.

Kabag Kesra Tebo Naksabandi mengatakan, penundaan yang dilakukan Kabupaten Tebo ini, merupakan kali kedua. Pasalnya, tahun lalu juga terjadi hal yang sama dengan alasan yang sama juga.

"Sudah 2 kali penundaan, pertama pada tahun 2020 dan 2021" Ungkapnya, Senin (19/07/2021).

Lanjutnya, recofusing bukan hanya terjadi di Kabupaten Tebo saja. Untuk seluruh Kecamatan dalam Kabupaten Tebo dalam penggunaan dana MTQ pun mengalami hal yang serupa.

Sementara itu, informasi MTQ Tingkat Provinsi Jambi yang dilaksanakan di Kabupaten Tanjab Barat, informasi akan tetap dilaksanakan pada minggu kedua bulan September.

Untuk itu, diakuinya kemungkinan akan membawa kafilah yang tampil di MTQ tingkat Kabupaten pada tahun 2019 lalu sebagai perwakilan Kabupaten Tebo nantinya. (Red_Arn)

Tags :

bm
Created by: arsynews

www.arsynews.id | Informasi Terkini

Posting Komentar