Pasien Non Covid-19 Tebo Turun 50 Persen, Ada Juga Zal di RSUD STS Tebo yang Kosong

Foto RDP Diruang Komisi I DPRD Tebo Bersaa Tim Gugus Tugas Covid-19 Tebo

ARSYNEWS.id, TEBO - Komisi I DPRD Tebo melakukan rapat dengar pendapat (RDP) dengan tim gugus tugas Covid-19 Tebo, pada Senin (06/09/2021). Rapat di pimpin Ketua Fraksi Karno dan anggota lainnya. Serta di dampingi Waka II DPRD Tebo Syamsu Rizal.

Sedangkan, organisasi perangkat daerah (OPD) yang tergabung dalam gugus tugas Covid-19, diantaranya Direktur utama Rumah Sakit Sultan Taha Saipuddin Tebo dr Oktavieni, Dinkes Tebo, BPBD Tebo dan Satpol PP Tebo.

Dalam RDP yang dilaksanakan di ruang komisi I DPRD Tebo, anggota DPRD Tebo mempertanyakan realisasi serapan anggaran Covid-19 dan juga penanganan Covid yang dilakukan tim gugus tugas.

Waka II DPRD Tebo Syamsu Rizal mengaku, fokus yang dilakukan tenaga kesehatan (Nakes) ke Covid-19. Berdampak dengan penurunan pasien non Covid-19, bahkan menurut keterangan Dirut RSUD STS Tebo dr Oktavieni, terjadi penurunan pendapatan 50 persen.

"Dampaknya intensif Nakes harus dikurangi karena RSUD STS Tebo, saat ini telah badan layanan umum daerah (BLUD)" ungkap Ketua DPC Demokrat.

Sementara itu, Dirut RSUD STS Tebo dr Oktavieni membenarkan terjadi penurunan pasien non Covid-19 dan telah berlangsung selama 3 hari.

Diakuinya, ada zal rawat inap pasien umum yang kosong. Untuk saat ini, pasien Covid-19 berada di ruang Isocovid tinggal 7 orang. (Red_Arn)

Tags :

bm
Created by: arsynews

www.arsynews.id | Informasi Terkini

Posting Komentar