Ops Keselamatan 2023 Telah Berakhir, Polres Tebo Himbau Ribuan Pelanggar

 

Foto : Kasat Lantas Polres Tebo AKP M Tohir 

ARSYNEWS.id, TEBO - Data dari Satuan Lalu Lintas (Sat Lantas) Polres Bungo, hasil Operasi Keselamatan 2023 yang digelar terhitung dari 7 Februari hingga 20 Februari 2023 lalu. Ribuan pelanggar dan ratusan dilakukan tindakan tegas berupa tilang.

Kasat Lantas Polres Tebo AKP M Tohir mengatakan, untuk pelanggar yang di tilang ada 432, teguran 685 dan himbauan 8.834 pelanggar. Dari jumlah pelanggar tersebut, mayoritas pengendara roda dua.

"Pelanggaran roda dua tidak memakai helm, TNKB kendaraan dan kelengkapan surat-surat. Sedangkan roda 4 pengendara tidak mengenakan sabuk pengaman dan roda 6 muatannya melebihi kapasitas," ungkapnya, Selasa (21/02/2023) dikantornya.

Untuk itu, ia berharap jika pengendara yang pernah terjaring Ops Keselamatan untuk mematuhi tata tertib berlalu lintas. Pasalnya, meskipun Ops Keselamatan telah berakhir anggota Sat Lantas tetap melakukan penertiban dengan hunting system ke pelanggar. (Red_Arn)

Tags :

bm
Created by: arsynews

www.arsynews.id | Informasi Terkini

Posting Komentar