BREAKING NEWS

Bolos Belajar, Belasan Pelajar Terjaring Satpol PP Tebo

 

Foto: Pelajar Terjaring Razia

ARSYNEWS.id, TEBO - Belasan pelajar setingkat SMA/SMK terjaring razia oleh Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Tebo, karena bolos saat jam sekolah.

Pelaksana Harian (PLH) Kasat Pol PP Tebo Defrianto mengatakan, awalnya patroli dilakukan dengan menyasar Aparatur Sipil Negara (ASN) yang keluar kantor tanpa izin. Serta pelajar yang bolos, saat jam belajar.

"Saat ditangkap mereka sedang nongkrong, di warung dan taman tanggo rajo," terangnya. Selasa (13/01/2026).

Lanjutnya, mereka langsung diangkut ke kantor untuk dilakukan pendataan. Serta, dilakukan pembinaan.

Data dari Satpol PP Tebo, ada 17 pelajar terjaring. 13 pelajar siswa SMK N 1 Tebo dan 4 pelajar dari SMA N 3 Tebo. (Red_Bg)

Berita Terbaru
  • Skeleton Image
  • Skeleton Image
  • Skeleton Image
  • Skeleton Image
  • Skeleton Image
  • Skeleton Image