Jumlah TPS Kabupaten Bungo Meningkat, Ini Penyebabnya?

 

Foto : Kantor KPU Bungo (Arn)

ARSYNEWS.id, BUNGO - Jumlah Tempat Pemungutan Suara (TPS) di Kabupaten Bungo meningkat dibandingkan Pemilihan Umum (Pemilu) sebelumnya, hal ini diungkapkan Komisioner KPU Kabupaten Bungo Kristian Chandra.

"Pemilu lalu 1.028 TPS, Pemilu 2024 naik 35 TPS menjadi 1.063 TPS," ungkapnya, Rabu (22/02/2023) saat dikonfirmasi di kantorny.

Menurutnya, kenaikan jumlah TPS disebabkan pertambahan jumlah pemilih yang signifikan. Tercatat pada Pemilu 2019, pemilih mencapai 239.318 pemilih. Sedangkan pada tahun 2024 naik menjadi 258.168 pemilih, terjadi peningkatan sekitar 18.850 pemilih.

Saat ini, Panitia Pemutakhiran Data Pemilih (Pantarlih) sedang melakukan pendataan jumlah pemilih di setiap TPS.

Sementara itu, menurut aturan dari KPU RI jumlah pemilih maksimal di setiap TPS berjumlah 300 orang. Namun, untuk TPS di Kabupaten Bungo tidak semunya terpenuhi.

"Sekitar 30 TPS yang tidak sesuai ketentuan dari KPU RI, berkisar 150 orang. Jumlah ini tidak tercapai, karena letak geografis," pungkasnya. (Red_Arn)

Tags :

bm
Created by: arsynews

www.arsynews.id | Informasi Terkini

Posting Komentar